\

Rakor Tim PPWK Tahun 2021

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tangerang, melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pusat Pendidikan Wawasan Kebangsaan (PPWK) Tahun 2021. Rakor dilaksanakan secara daring. Selasa (14/12). Rapat dibuka oleh Kepala Badan Kesbangpol R. Irman Pujahendra, dan rapat dipimpin oleh Sekretaris Badan H. Casmat Junaidi dengan didampingi oleh Kabid Kesbang Amir Hamzah. Hadir Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo, Kejaksaan Negeri Kota Tangerang, BPS, FKUB, FPK Kota Tangerang. Serta dari Universitas Islam Syech Yusuf (UNIS) Tangerang.

Pusat Pendidikan Wawasan kebangsaan merupakan salah satu wahana yang berbentuk kelompok kerja yang diarahkan untuk pengembangan dan membangun cinta tanah air. Karena wawasan kebangsaan merupakan cara pandang bangsa Indonesia, tentang diri dan lingkungannya yang didasari oleh falsafah cita-cita dan tujuan nasional dilandasi Pancasila, Undang- Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

BERITA LAINNYA

14 Dec 2021 13:57

Rapat Kerja FKUB Kota…

14 Dec 2021 13:57

Upaya dan Komitmen Badan…